Wah, bagaimana ini? Ternyata kita tahu bahwa pacar sahabat kita ternyata suka lirik-lirik dan menggoda gadis lain. Sebagai sahabat, tentunya kita tidak mungkin tinggal diam saja kan? Bila Anda berniat untuk memberitahu teman Anda namun Anda bingung bagaimana mengatakannya, coba tips di bawah ini.
1.Cari Waktu Yang Tepat
Pilihlah waktu di mana Anda dan teman Anda tidak bertemu dengan pacar sahabat Anda itu. Sebelumnya, katakan pada teman Anda bahwa Anda ingin bicara yang sedikit serius tanpa perlu mengatakan apa topiknya. Cari waktu dan tempat yang tepat dan nyaman sehingga Anda bisa mengatakan maksud Anda dengan jelas.
2. Bersiaplah Untuk Gagal
Sebagaimana dia adalah pacar sahabat Anda, mungkin sahabat Anda butuh waktu untuk mempercayai apa yang Anda katakan. Bahkan sangat besar kemungkinan dia tidak percaya sama sekali. Anda harus mempersiapkan hal itu, katakan bahwa Anda hanya berniat menyampaikan apa yang Anda lihat karena Anda menganggap sahabat Anda sangat berarti buat Anda. Katakan bahwa maksud Anda bukan untuk menghancurkan hubungannya dengan sang pacar. Siapa tahu masalah tersebut masih bisa dikomunikasikan dan tidak berarti sahabat Anda dan pacarnya harus putus, kan?
3. Ingatkan Bahwa Sahabat Anda Berhak Untuk Bahagia
Bila si pacar sahabat Anda sudah benar-benar keterlaluan, tidak ada salahnya untuk mengatakan bahwa sahabat Anda sebenarnya berhak untuk hal yang lebih baik. Ingat, tetap obyektif dalam menyampaikan apa yang ingin Anda katakan. Mungkin pilihan kembali pada sahabat Anda, namun Anda juga berhak memberikan pendapat yang tidak menekannya.
4. Ingat Apa Yang Pernah Sahabat Anda Curhatkan
Bila sahabat Anda sering mengatakan bahwa dia sering mengalami masalah dengan pacarnya, itu bisa menjadi bobot lebih saat Anda ingin menyampaikan bahwa pacar sahabat Anda sudah menyia-nyiakannya. Ulangi kembali apa yang pernah dikatakan sahabat Anda, bukan untuk memengaruhinya namun untuk membuka matanya bahwa sesuatu yang buruk sedang terjadi dalam hubungannya.
5. Dukungan
Terakhir, setelah menyampaikan semuanya dengan jelas dan obyektif, katakan padanya bahwa Anda bisa dihubungi kapanpun dia membutuhkan Anda. Apapun yang dia putuskan, Anda mendukungnya, namun jangan lupa untuk mengatakan rekomendasi Anda mengenai hubungannya dengan pacar.
Sebagai sesama wanita, kita tentu tidak tega bila sahabat kita disia-siakan. Bila memang Anda ingin menyelamatkan teman Anda, cukup mengatakan kenyataannya pada momen dan tempat yang tepat. Sampaikan dengan baik dan tidak menggebu-gebu agar dia tidak merasa Anda sedang menekan hubungannya dengan kekasihnya. Selanjutnya, pilihan di tangan sahabat Anda.
0 comments:
Post a Comment